Kamis, 11 Desember 2008

Puisi

Kekasih…
Laksana cermin dalam resonansi jiwa
Yang menggetarkan palung hati hingga keraga
Dan menghantarkan kehangatan bara
dari bekunya hati sang kelana

kekasih…
kesetiaan agung pada dera kerinduan
laksana pantai menanti ombak dalam pelukan
yang teredam pada dalamnya kebisuan

kekasih…
seperti bunga yang menjaga tingginya kuncup
pucuk-pucuk kasihmu tak juga meredup
mencumbui lautan sukma yang kuyup
dalam serenade desiran angin sayup

kekasih…
karang-karang kesabaran yang tumbuh di lubuk kalbu
meleburkan kebimbangan sang peragu
saat luka kuburkan semburat hasrat perindu
dari kelam kelabu cerita lalu

kekasih…
butiran hujan yang jatuh selayak mutiara
terbungkus rapi dalam kado asa
untuk kau buka jika saatnya tiba
andai mampu kusibak jendela masa

kekasih…
sanjung puji dalam serambi janji
terucap lugas pada paras sejati
demi ikrar atas cinta suci
rekatkan dua hati yang terpatri

Rabu, 03 Desember 2008

Langkah-Langkah Chatting di Yahoo

CARA CHATTING DI YAHOO MESSENGER TANPA MENGGUNAKAN SOFTWARE YAHOO MESSENGER

Sekarang Anda tidak perlu kesal lagi jika program atau software yahoo messenger anda di blokir oleh admin IT di kantor. Sekarang Anda boleh menggunakan Yahoo Mail (http://mail.yahoo.com) sebagai media untuk menuruskan hobi chatting Anda.

Caranya…. ikuti langkah-langkah dibawah ini:

Terlebih dahulu kita harus mengubah setting yahoo mail kita dari versi lama ke versi baru, bagi Anda yang sudah mengubah yahoo mail dari versi lama ke versi baru, langsung saja membaca pada langkah ke 10.

1. Login ke email yahoo Anda seperti biasa.
2. Klik OPTION yang berada kanan atas Anda.
3. Cari tulisan The new Yahoo! Mail has arrived! Try it now! yang berlatar belakang warna ungu yang juga berada pada kanan atas Anda.
4. klik pada link TRY IT NOW!
5. Sekarang akan muncul kotak dialog Welcome to Yahoo! Mail, klik tombol Continue
6. Lalu teruskan klik tombol Next sehingga muncul tombol Get Started.
7. Sign Out dari yahoo mail.
8. Sign in kembali ke yahoo mail
9. Sekarang Anda akan melihat sebuah kotak dialog besar NOW YOU CHAT INSIDE YAHOO! MAIL, lalu klik tombol Go to inbox.
10. Sekarang Anda bisa melihat pada sudut kiri atas Anda disebalah logo yahoo mail tertulis Available, yang berarti Anda sudah terhubung ke yahoo messenger.
11. Untuk melihat siapa saja yang sedang online, Anda bisa melihat pada side bar sebelah kiri Anda yang bertuliskan Contacs.
12. Untuk memulai chatting, Anda hanya memerlukan untuk klik salah satu contacs tersebut.
13. Untuk Sign Out dari mail yahoo messenger tersebut yaitu dengan klik pada tulisan available tersebut lalu pilih sign out of chat.
14. Selamat mencoba.